Minggu, 17 November 2013

Samsung Galaxy S III Mini Crystal Dijual Dengan Harga 4,6 Juta Rupiah

Samsung Galaxy S III Mini Crystal
Produk Samsung Galaxy yang sudah cukup lama diluncurkan yakni Galaxy S III Mini kini hadir dalam edisi crystal. Pihak Samsung merilis smartphone dengan beberapa sentuhan ini di Jerman. Dengan adanya 166 buah crystal Swarovski dan desain yang atraktif diharapkan nantinya ponsel ini diharapkan mampu menarik kaum wanita yang suka fashion dan tampil trendy untuk memilikinya. Untuk spesifikasi Galaxy S III mini edisi Crystal ini memiliki spesifikasi yang sama dengan Galaxy S III mini versi biasa. Untuk bisa menebus ponsel ini anda harus merogoh kocek sebesar 299 Euro atau sekitar 4,6 juta rupiah.

Jumat, 01 November 2013

Dalam Sehari Samsung Menjual 1 Juta Perangkat Mobile

teknopass.blogspot.com
Melalui acara Samsung Developer Conference yang berlangsung di San Francisco, David Eun, Executive Vice President Samsung mengungkapkan bahwa kini dalam sehari perusahaannya telah menjual 1 juta perangkat mobile . Perangkat mobile yang dimaksud adalah smartphone, tablet dan lainnya yang tergolong mobile.
Berbicara kepada para pengembang, Eun mengatakan bahwa untuk selajuntnya target Samsung adalah bisa menghubungkannya dengan yang lain.
"Kami tahu ada banyak perangkat yang saling terhubung. Hal ini dikarenakan adanya fakta bahwa ada sekitar 40% dari populasi (penduduk) yang terhubung ke internet. Bersama anda kami berharap kita bisa membangun platform terbesar di dunia untuk konten, layanan, aplikasi, dan iklan. Kami mengibaratkannya layaknya seperti rumah, dan kehidupan yang saling terhubung," sebut Eun.

Seperti yang telah diketahui, Samsung berperan besar dalam menjadikan Android sebagai platform utama perangkat mobile. Dengan menjual 1 juta perangkat mobile dalam sehari, tentunya Samsung mempunyai basis pengguna yang besar untuk bisa mencapai target tersebut.