Sabtu, 14 Maret 2015

Nokia Here Untuk iOS Akhirnya Dirilis


teknopass.blogspot.com
Setelah memulai debutnya dengan meluncurkan layanan untuk platform di tahun 2014 lalu, kini layanan pemetaan Nokia HERE hadir untuk platform iOS. Melalui blognya baru-baru ini Nokia mengumumkan kehadiran Nokia HERE yang akan menjadi layanan pemetaan dan navigasi alternatif bagi pengguna iDevices.
Nokia HERE untuk iOS ini bisa diunduh di Apple App Store. Namun demikian peluncuran aplikasi ini sepertinya dilakukan bertahap sehingga beberapa wilayah mungkin baru akan bisa melakukan pengunduhan setelah menunggu beberapa hari lagi.
Layanan Nokia HERE tersedia secara gratis dan bisa diunduh untuk iDevices yang menggunakan iOS 7 keatas.

Kamis, 05 Maret 2015

Blackberry Classic Kini Tersedia Dalam Beberapa Pilihan Warna Baru

teknopass.blogspot.com
BlackBerry Classic merupakan lambang kebanggaan dari konsep smartphone BlackBerry, dengan penggunaan Keyboard Qwerty yang khas, desain dan fitur keamanan yang handal juga didapat dari perangkat perusahaan smartphone yang berasal dari Kanada ini.
Ada kabar menarik bagi anda pengguna BlackBerry, khususnya untuk BlackBerry Classic Q20. Blackberry Classic kini tersedia dalam beberapa pilihan warna baru yaitu blue, bronze serta white, dimana kehadiran warna baru ini untuk melengkapi warna original black yang sebelumnya sudah ada. Pilihan warna baru ini diumumkan Blackberry bersamaan dengan pengumuman perangkat terbaru, BlackBerry Leap, di ajang MWC 2015 yang digelar di Barcelona.
Untuk informasi, BlacBerry Classic ini hadir dengan layar persegi 3.5 inci dengan resolusi 720x720 piksel, prosessor Snapdragon S4, RAM 2 GB, memori internal 16GB serta slot microSD, kamera 8 MP, konektivitas mendukung jaringan LTE dan kapasitas bateraii 2.515 mAh.
Yang ditawarkan pada perangkat ini memang bukanlah hardware ataupun spesifikasinya, melainkan performa yang lebih unggul dengan beberapa fitur produktifitas, serta keamanan yang didapat dari sistem operasi BlackBerry.